Polda Bali - Polres Tabanan- Humas Tabanan. Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polres Tabanan menggelar Blue Light Patrol pada Sabtu (8/2/2025) dini hari. Patroli yang berlangsung dari pukul 01.00 WITA hingga 03.00 Wita. Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi kejahatan Curat (pencurian dengan pemberatan), Curas (pencurian dengan kekerasan), dan Curanmor (pencurian kendaraan bermotor), serta menekan aksi balap liar. Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas Polres Tabanan, AKP I Komang Agastya, dengan melibatkan sembilan personel gabungan dari berbagai fungsi kepolisian.
Sebelum patroli dimulai, para personel melaksanakan apel kesiapan dan menerima arahan dari Pawas. Dengan menggunakan satu unit mobil Samapta, satu unit mobil patroli lalu lintas, dan satu unit kendaraan pengamanan objek vital (Pam Obvit), patroli menyusuri kawasan rawan kejahatan, termasuk Perumahan Jalan Pulau Nias Tabanan, sepanjang Jalur By Pass Ir. Soekarno, hingga Taman Bung Karno. Kehadiran patroli ini diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat, terutama di lokasi yang sering menjadi sasaran aksi kriminal.
Selama patroli, petugas juga melakukan pendekatan preventif dengan menyambangi warga dan memberikan teguran simpatik kepada sekelompok anak muda yang masih nongkrong hingga larut malam. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi tindak kejahatan serta mencegah aksi balap liar yang dapat membahayakan pengguna jalan lainnya. Selain itu, patroli ini juga bertujuan untuk meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat agar lebih waspada terhadap lingkungan sekitarnya.
Polres Tabanan menegaskan bahwa patroli serupa akan terus digelar secara rutin sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan wilayah. Masyarakat pun diimbau untuk selalu bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam menjaga situasi kondusif, termasuk segera melaporkan hal-hal mencurigakan yang berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas. Dengan sinergi antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan wilayah hukum Polres Tabanan tetap aman dan nyaman.
Humas Polres Tabanan