Polres Tabanan - Polsek Kediri, Dalam rangka mendukung program pemerintah tentang Ketahanan Pangan mendukung Swasembada Pangan polri dalam hal ini Polsek Kediri Polres Tabanan ditengah-tengah kesibukan pelaksanaan tugas Polri dalam harkamtibmas selalu meluangkan waktu untuk melaksanakan penanaman cabai dan jagung pada lahan tumpang sari di jalan Beji Banjar Tenten, Desa Banjar Anyar, Kediri, Tabanan.
Sabtu, 8-3-2025 pukul 08.30 s/d 11.45 wita, Kapolsek Kediri Kompol I Nyoman Sukadana, SH, MH. didampingi Panit Binmas dan personil lainnya melaksanakan kegiatan penanaman cabai dan jagung pada lahan tumpang sari di jalan Beji Banjar Tenten, Desa Banjar Anyar, Kediri, Tabanan.
Ditengah-tengah kesibukan penanaman jagung dan cabai dilahan Tumpang Sari Kapolsek Kediri atas seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C.Kesuma, S.I.K., M.H. menyampaikan bahwa "Mari kita dukung Program Ketahanan Pangan untuk ikut serta dan turun langsung kelapangan dengan tidak mengabaikan tugas pokok kita sebagai anggota Polri dalam harkamtibmas yang aman dan kondusif",Tegasnya.
Kapolsek mengucapkan terimakasih kepada seluruh personil sudah ikut dalam mendukung program pemerintah dalam Ketahanan Pangan dengan mewujudkan swasembada pangan.
(Humas Polsek Kediri)