Polda Bali-Polres Tabanan-Polsek Selbar, Suraberata Sabtu, (31/08/2024).Dalam upaya meningkatkan ketertiban lalu lintas dan mencegah balap liar /geng motor dan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Selbar dimpimpin Kapolsek Selbar *AKP I Nyoman Edi Suwarya S. H M. H* melaksanakan giat sweping penertiban knalpot Brong kendaraan bermotor siswa SMPN 1 Selemadeg Barat. Kegiatan tersebut dilaksanakan atas kordinasi pihak SMPN 1 Selemadeg Barat dengan Polsek Selemadeg Barat.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari strategi untuk mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas, berupa trek2an seperti kegiatan geng motor dan kenakalan remaja yang sering kali berhubungan dengan penggunaan knalpot brong. Selain itu, penertiban ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran mengenai pentingnya keselamatan berlalu lintas dan meminimalisir pelanggaran lalu lintas yang dapat membahayakan pengendara dan masyarakat umum.
Kapolsek Selbar *AKP Nyoman Edi Suwarya,SH.MH.* Meminta kepada pihak org tua /wali murid ikut berperan dalam melakukan pengawasan terhadap anak-anaknya, guna mencegah terjadinya kecelakaan, dimana kegiatan ini akan selalu dilakukan secara rutin agar tingkat kecelakaan bisa ditekan dan tercapainya keamanan ketertiban berlalulintas.
Polsek Selemadeg barat berkomitmen untuk terus melakukan berbagai upaya preventif dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi seluruh warga masyarakat.
(Humas polsek Selemadeg barat)