Polda Bali - Polres Tabanan - Humas Tabanan, Unit Kamsel Sat Lantas Polres Tabanan melaksanakan koordinasi dengan Balai Jalan Nasional Provinsi Bali dan Dinas PUPR Kabupaten Tabanan terkait masalah jalan berlubang yang melintasi jalur utama Denpasar-Gilimanuk dan seputaran Kota Tabanan. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis, 23 Januari 2025, pukul 08.00 Wita hingga 09.30 Wita bertempat di Balai Jalan Nasional Provinsi Bali dan PUPR Kabupaten Tabanan.
Kegiatan koordinasi dipimpin langsung oleh Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Tabanan, AKP I Made Adi Sutapa, SH, yang didampingi oleh Kanit Kamsel, Ipda Ni Wayan Lastriani, Brigadir Putu Sandya Laksmi, S.H., serta Briptu Ni Kadek Suwarsih.
Seijin Kapolres Tabanan, AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H, Kasat Lantas AKP I Made Adi Sutapa, S.H, mengatakan bahwa koordinasi ini dilakukan untuk menindaklanjuti laporan masyarakat terkait adanya jalan berlubang di beberapa titik di jalur utama Denpasar-Gilimanuk, khususnya yang melintasi wilayah Tabanan. Melalui pertemuan ini, diharapkan adanya perhatian lebih untuk memperbaiki kondisi jalan yang dapat membahayakan pengendara.
Selama kegiatan koordinasi berlangsung, situasi berjalan dengan lancar, terkendali, dan kondusif. Pihak-pihak terkait sepakat untuk melakukan upaya perbaikan jalan berlubang demi keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan.
( Humas Polres Tabanan )