Tabanan – Bajera, Personil Pos Pantau Bajera Polsek Selemadeg Polres Tabanan imbangan Operasi Lilin 2024, dipimpin Iptu I Gusti Made Airmanta selaku Padal bersama 2 personil lainnya hingga kini terus meningkatkan program Strong Point di jam keramaian kerawanan potensi kemacetan maupun laka lantas yang dilaksanakan setiap pagi hari. Senin 30/12/2024. Pkl. 06:30 Wita.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra Citra Kesuma, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Selemadeg Kompol I Wayan Suastika, S.H. mengatakan kegiatan tersebut rutin dilaksanakan personelnya di setiap hari. Bahkan, kegiatan tersebut dipusatkan di titik lokasi pusat keramaian masyarakat Pos Pantau terminal Bajera hingga atensi jalur rawan macet dan rawan laka lantas.
“Titik lokasi keramaian masyarakat menjadi prioritas pelaksanaan program ini.”ujar Kapolsek.
Program ini, kata dia, sebagai wujud kehadiran Polri di tengah–tengah masyarakat.
Selain itu, sebagai aksi nyata Polsek Selemadeg dalam rangka memaksimalkan dan mengoptimalkan kegiatan pelayanan Kepolisian terhadap seluruh lapisan masyarakat.
“Kita berharap dengan adanya program ini dapat mengoptimalkan pelayanan Kepolisian terhadap seluruh lapisan masyarakat, baik itu pengemudi, pengendara, pedagang, karyawan, pegawai kantoran, anak sekolah, dan sebagainya. Dengan demikian stabilitas Kamtibmas dapat terus terjaga dengan baik,” pungkasnya.
(Humas Polsek Selemadeg)